Ket.gambar : Dinas TPHPKP Kabupaten Soppeng menyalurkan Paket Bantuan Pangan
DBS NEWS, SOPPENG – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan (DTPHPKP) Kabupaten Soppeng, menyalurkan 400 paket bantuan pangan berupa 2 kg gula pasir dan 2 liter minyak goreng, Rabu (13/4/2022).
Kepala Dinas TPHPKP Soppeng, Fajar menyebut bantuan ini menyasar Rumah Tangga Miskin, Petani Miskin, Buruh Tani, Petani penggarap, masyarakat yang terdampak covid-19, Petugas Lapangan, Pegawai Gooongan Rendah, Tenaga Kontrak dan Tenaga Pendukung di lingkungan kantor.
Pemberian bantuan ini sebagai respon dan bentuk antisipasi Pemerintah menghadapi dampak penyebaran Covid-19 di Sulawesi Selatan, khususnya bagi masyarakat yang terdampak covid-19.
“Bantuan pangan ini berasal dari Direktorat Jenderal Perkebunan yang diserahkan melalui Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulsel, yang selanjutnya didistribusikan oleh Dinas Kabupaten/Kota,” kata Fajar. (Shn)







Komentar